Never make yourself feel like Nothing, to make someone else feel like Everything
~Someone~
Hari ini Tak terasa sudah hari keenam Saya menantang diri untuk mengusasai beberapa keterampilan. Ternyata benar-benar sulit untuk belajar konsisten, meskipun dalam urusan sederhana. Karena butuh energi ekstra untuk meluruskan niat untuk kembali tujuan yang ingin dicapai.
Hari ini ahad dan libur. Jadwal kandang Saya untuk Hari ahad Sebagian besar untuk me time dan aktivitas kreatif yang seharusnya dilakukan untuk mengerjakan proyek sewing Saya yang selalu tertunda. Namun ada hal penting yang harus Saya kerjakan hari ini. Karena aktivitas ini Hanya Saya lakukan tiap 3 bulan sekali.
Jadi, ini lah dongeng Saya…
1. Tantangan Konsistensi Manajemen Waktu
Jadwal kandang waktu utama Saya setiap Hari ahad, memang hanya untuk me time dan aktivitas kreatif, seperti sewing, craft atau pun menyusun rencana untuk pengembangan bisnis yang akan Saya lakukan. Tapi untuk Ahad ini, Saya prioritaskan untuk menyiapkan bakul dagangan saya.
Kok dagangan sih?
Iya. Setiap 3 bulan sekali Saya menyediakan 1 hari full untuk membuat bumbu instan. Itu lho, bumbu putih, kuning, orange, merah dan bumbu barbeque siap pakai homemade, yang bisa digunakan sebagai bumbu dasar masakan. Sehingga para ibu yang menggunakan bumbu ini, tidak perlu lagi repot-repot menyiapkan bumbu. Karena cuma tinggal mengambil 1 sendok bumbu ini, ditambah gula jika kurang manis dan ditambah garam kalau kurang asin..
Ini merupakan salah satu earn yang dihasilkan dari menekuni passion memasak Saya. Jadi setiap 3 bulan, Saya selalu membuat bumbu instan ini. Awalnya, sih hanya untuk konsumsi sendiri. Tapi setelah teman-teman tahu bagaimana praktisnya memasak menggunakan bumbu ini – mereka ikutan pesan. .
Jadi, begitu lah. Saya memang tidak melakukan aktivitas sesuai jadwal. Tapi menggunakannya untuk membuat bumbu home made untuk Saya sendiri dan untuk teman-teman yang pesan. Mungkin saja di suatu hari ini, kegiatan ini bisa dikembangkan menjadi suatu bisnis keluarga. Who knows?
Maksud Saya adalah, sebenarnya begitu banyak yang bisa dilakukan saat WFH ini. Termasuk melakukan kegiatan yang menjadi passion kita. Dan seperti dongeng tentang passion Saya di atas, bila dilakukan secara serius bisa juga menjadi sumber penghasilan Kita yang lainnya.
2. Tantangan Komunikasi Produktif
Poin komunikasi produktif yang Saya jadikan tantangan memang kemampuan mendengarkan dan berempati, yang dirasa masih kurang. Dan hari ini, Saya mampu melewatinya dengan baik. Sebab Saya hanya menjadi pendengar yang baik, saat anak menceritakan definisi dan kisahnya tentang nostalgia.
Memang ya, kemampuan mendengar ini bisa memberikan sesuatu yang mungkin tidak pernah Kita duga. Karena saat Kita hanya mendengar, sang pembicara merasa apa yang diucapkannya adalah penting. Terbukti ketika hanya mendengar, Saya jadi mengetahui banyak pengalaman anak yang pada situasi normal mungkin terlupa disampaikan.
3. Tantangan Manajemen Emosi
Berbincang tentang Manajemen Emosi, poin yang Saya masukkan sebagai tantangan memang mengubah mindset Saya tentang Emosi negatif, sehingga bisa dikendalikan Dan tidak membuat baper. Dan hari ini Alhamdulillah nya tidak ada kejadian berarti yang memancing Emosi, sehingga bisa dibilang tidak ada tantangam dalam hal Manajemen emosi ini. Jadi, badge yang Saya sematkan hari ini, cukup badge satisfactory.
Itu refleksi pencapaian saya hari ini. Bagaimana pencapaianmu, teman?
#tantangan30hari
#kelaskepompong
#bundacekatan
#institutibuprofesional
Referensi :
- Materi Bunda Cekatan
- Canva Dan PicsArt
- Pengalaman sendiri
- http://www.wisdomquotesandstories.com/never-make-yourself-feel-nothing/
No Responses