DAY 1 : PROYEK KELUARGA CERDAS FINANSIAL

DAY 1 : PROYEK KELUARGA CERDAS FINANSIAL

Kita semua tahu,

rezeki adalah dari Allah SWT.

Tapi, berapa banyak dari kita

yang benar-benar meyakininya?

Artinya, hanya meminta pada-Nya

dan berpasrah pada ketetapan-Nya.

~ Alifadha Pradana ~

 

Materi bulan ini adalah tentang kecerdasan finansial. Materi yang teramat menarik pastinya. Karena sebagai ibu dan manajer keuangan keluarga, ilmu ini wajib dipelajari dan dikuasai. Tetapi, memahami materi ini sekaligus seperti mengevaluasi apa yang sudah saya lakukan selama ini sehubungan dengan cerdas finansial, baik untuk diri sendiri maupun buat anak dan pasangan. Dan dengan rasa malu karena menyadari beberapa kekeliruan yang telah dibuat, saya memutuskan untuk menjadikan tantangan kali ini sebagai proyek me-remedial semua konsep tentang finansial yang seharusnya dimiliki setiap anggota keluarga sebagai individu sejak dini. Termasuk konsep tentang rezeki, proses menjemputnya dan cara mengelolanya.

Jadi, target tantangan bulan ini adalah, keluarga kami benar-benar memahami dan bisa mengaplikasikan semua konsep dasar tentang finansial.

 

 

HARI 1 – 3

Me-remedial dan mempraktekkan konsep rezeki yang menjadi dasar materi finansial. Bahwa rezeki adalah dari Sang Maha Kaya dan Sang Maha Pemberi. Dan memang hanya pada-Nya kita boleh meminta dan memasrahkan takdir tentang rizki kita.

 

HARI 4 – 6

Me-remedial konsep tentang keinginan dan kebutuhan dan menjalankannya dengan sadar. Saya benar-benar menyadari kelemahan dalam konsep ini. Karena terkadang untuk satu dua barang, saya memilih berdasarkan keinginan. Mungkin kebiasaan seperti ini tidak serta merta hilang. Namun, paling tidak bisa diminimalisir.

 

HARI 7 – 9

Me-remedial dan mengaplikasikan konsep tentang pendapatan, belanja dan harta. Termasuk semua kegiatan yang bisa dilakukan untuk memperolehnya.

 

HARI 10 – 12

Bersama-sama mempelajari dan memahami konsep memberi dan menerima termasuk hak dan kewajiban yang melingkupinya.

 

HARI 13 – 15

Bersama-sama anggota keluarga yang lain mempelajari dan memahami konsep penyusunan budget keluarga dan menentukan standar pengelolaan keuangan keluarga.

 

HARI 16 – 17

Memahami dan menyusun kegiatan yang menjadi target masa depan dan impian. Termasuk investasi, ibadah haji, liburan dan lain-lain.

 

HARI 18 – Selanjutnya

Melihat kembali proses dan pencapaianya. Tetap memperbaiki yang masih keliru, menambah yang kurang dan terus mengembangkannya untuk mendapatkan yang terbaik dan menjadikan semua proses ini sebagai kegiatan yang berkelanjutan dan terus menerus. Karena pembelajaran adalah selalu proses seumur hidup.

 

Saya merasa perlu menyusun pembelajaran materi mengenai kecerdasan finansial dalam bentuk proyek berikut target seperti di atas, karena sebenarnya konsep-konsep ini lah yang benar-benar mempengaruhi tingkah laku kehidupan kita, selain konsep dasar tentang akidah dan akhlak Islam. Sehingga bisa hidup – bermanfaat – bahagia dunia akhirat. Semoga saya bisa merekonstruksi dan memperbaiki yang keliru agar jangan telanjur menjadi kesalahan fatal, mengembangkannya dan memaksimalkan semua potensi untuk mendapatkan hasil terbaik sebagai insan Kamil yang kaffah. Semoga Allah SWT membimbing saya dan keluarga. Aamiin…

 

 

#KuliahBunsayIIP
#Tantangan10Hari
#Level8
#RejekiItuPastiKemuliaanHarusDicari
#CerdasFinansial

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Leave a Reply