Yuk, Mencoba Memetakan Aktivitas

Yuk, Mencoba Memetakan Aktivitas

 

Life is to be lived, not controlled, and humanity is won by continuing to play in face of certain defeat.

Ralph Ellison

 

Pertama kali mengetahui tentang prinsip Stop – Start – Continuing ini sebenarnya saat rapat koordinasi antara manajer Ibu Profesional. Ilmu baru yang menantang. Sebab membuat saya belajar melihat kembali aktivitas yang selama ini dikerjakan. Apakah Itu berupa program yang baru dimulai saat ini, yang bisa dilanjutkan atau kegiatan yang sebaiknya diberikan, karena hanya menghabiskan sumber daya tanpa membuat kita beranjak kemana-mana.

Namun, di Zona News time ini,  menggunakan konsep yang sama dengan pendekatan yang sedikit berbeda. Karena didasarkan pada project passion dan kelanjutannya setelah kelas Bunda Produktif selesai.

Yup, ternyata Kelas ini hanya beberapa pekan lagi menuju kelulusan dan selebrasi penyelesaian pembelajaran.

Secara pribadi, konsep stop – strat dan Continues yang akan Saya lakukan adalah :

 

 

Stop

Stop artinya menghentikan semua program atau kegiatan yang tidak membuat Kita mencapai finish line atau yang memaksa kita berjalan di tempat.

Dalam konteks pembelajaran di Hexagon City, yang termasuk aktivitas yang harus di-stop adalah

  1. Tidak menyediakan waktu untuk mengikuti materi dan mengerjakan tugas jurnal
  2. Tidak meenganggap penting setiap proses yang dijalani

 

Start

Syarat adalah mulai melakukan kegiatan atau program yang bisa menjadi alternatif lain untuk mencapai tijuana.

Aktivitas-aktivitas yang bisa dimasukkan komponen start untuk pribadi.

  1. Menyusun jadwal untuk menyelesaikan buku solo.
  2. Belajar menmpatkan proses menulis secara profesional. Menulis saat menulis dan mengedit saat editing.
  3. Mulai belajar marketing buku yang baik.

 

Continues

Aktivitas continues adalah semua kegiatan atau program yang sebelumnya telah dilakukan, bisa diteruskan karena sudah terbukti bisa membantu pencapaian target.

Aktivitas yang bisa dimasukkan dalam continuous adalah

  1. Menjalani kerjasama yang baik dengan teman satu tom. Saling mendukung dan melengkapi.
  2. Memberi kontribusi sesuai dengan kemampuan diri untuk mencapai tujuan bersama
  3. Menyusun jadwal kegiatan yang memasukkan semua perioritas kegiatan untuk mencapai tujuan.

 

Sedangkan konsep stop – start dan continue untuk Co housing Gerha Aksara adalah seperti yang tampak dalam gambar di bawah.

 

Yang termasuk kegiatan yang harus di-stop adalah melewatkan kesempatan yang datang hanya karena tidak menyediakan atau terlupa memberikan porsi waktu untuk melakukannya. ,

Sedangkan opsi start yang bisa dilakukan untuk Co housing adalah

  • sharing ilmu dan skill kepenulisan sebagai bagian dari menjadi writer preneurship.
  • Membuat PO dengan sistem reseller

Kemudian yang termasuk kegiatan yang bus.dilajutkan banhwak untuk passion yang lain adalah

  • Melakukan promosi buku dengan memberikan bonus pelatihan kepenulisan atau bonus lain yang memberi manfaat jangka panjang
  • Memberikan discount harga melalui open PO kembali
  • Mencari dan mengumpulkan testimono endorsement positif
  • Melakukan promosi secara berkala di sosial media masing-masing

 

Menarik, kan? Siapapun yang mengerjakan poin-poin seperti di atas, akan berkembang menjadi Pribadi yang Produktif dan efektif. Sebab, bisa menghilangkan kegiatan-kegiayan yang harus di-stop dan melakukan kegiatan lainnya

 

 

Tags: , ,

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Leave a Reply