Hari ini benar-benar Jumat penuh berkah, untuk memulai sebuah petualangan seru menjelajahi ruang virtual yang memukau di Konferensi Ibu Pembaharu.
Benar, Konferensi Ibu Pembaharu. Keren, kan? Konferensi para ibu yang menyajikan banyak proyek inovasi ini, digagas oleh Komunitas Perempuan Terbesar yang dikenal dengan nama Ibu Profesional. Acara yang digelar full virtual, akan dilaksanakan sejak tanggal 17-22 Desember 2021. Sekaligus untuk merayakan 1 dekade Ibu Profesional.
Tetapi, sebelum melakukan jalan-jalan virtual, Kita ngobrol dulu tentang Konferensi Ibu Pembaharu, ya. Biar lebih paham, latar belakang kegiatan ini diadakan.
Flashback Konferensi Ibu Profesional
Sebenarnya, ini konferensi kedua yang diselenggarakan oleh Ibu Profesional — dan yang juga saya hadiri. Dua tahun lalu, tepatnya pada tanggal 16-18 Agustus 2019, Ibu Profesional menyelenggarakan Konferensi Ibu Profesional di Yogyakarta secara luring.
Acara Konferensi Ibu Profesional saat itu dihadiri oleh berbagai peserta dari seluruh Indonesia dan luar negeri. Sedangkan untuk mereka yang tidak bisa hadir secara langsung, panitia mengadakan siaran langsung yang juga dihadiri lebih dari 250 peserta dan para changemakers dari dalam dan luar negeri.
Baca juga oleh-oleh inspiratif Konferensi Ibu Profesional 16-18 Agustus 2019 dari Mesjid Jogokaryan dan dari Ibu Pamela Pemilik Toko Ritel Pamela
Selain materi dan pembicara yang inspiratif, acara yang berlangsung selama 3 hari 2 malam itu, menghasilkan deklarasi lima poin yang membakar semangat, yaitu
- Peran Ibu sebagai Agent of Change akan kami kuatkan dalam tagline “Everymother is a Changemaker” dan kami siap menjadi bagian Changemaker Family dalam diri setiap keluarga kami.
- Semangat belajar kami sebagai para Ibu dan calon Ibu tidak akan lekang oleh waktu demi kebahagiaan kami dan demi mengejar gelar kehidupan kemuliaan kami sebagai Almarhumah.
- Setiap Ibu yang bergabung di Konferensi ini akan terus saling berkolaborasi, sehingga memunculkan sinergi bersama antar individu, antar komunitas dan antar bidang yang ditekuni masing – masing Ibu demi kemajuan generasi Indonesia
- Kami bersepakat bahwa mulai hari ini kami siap terlibat secara melekat untuk saling mensupport para perempuan, dari perempuan, untuk perempuan
- Konferensi Ibu Profesional yang sudah digagas oleh Komunitas Ibu Profesional ini akan kami selenggarakan selama dua tahun sekali dan akan menjadi wadah bagi seluruh perempuan Indonesia dengan nama Konferensi Perempuan Indonesia
Bikin deg-degan bacanya, kan? Memang keren abis deh. Apalagi waktu Itu, saya menyaksikan dan merasakan sendiri euforia dari semangat deklarasi ini. Sampai sekarang pun, seperti masih terngiang-ngiang di ingatan kenangan dari setiap acaranya. Termasuk insight yang didapat dari narasumber-narasumber keren yang hadir.
Sayangnya, pandemi kemudian terjadi, sehingga konferensi yang sudah digagas sejak dua tahun lalu itu, kini dilaksanakan secara daring. Tetapi, saya yakin tidak akan mengurangi keseruan acaranya. Dan pastinya akan tetap banyak insight yang didapat dari setiap aktivitasnya.
Konferensi Ibu Pembaharu Saat Ini
Hari ini gebyar Konferensi Ibu Pembaharu sudah terasa. Padahal, acaranya baru akan dibuka secara resmi esok hari. Sebenarnya wajar juga sih, sebab persiapan dan penyebarluasan informasi acaranya, memang sudah dilakukan beberapa bulan sebelumnya.
Acara yang dijadwalkan berlangsung selama 5 hari, ternyata hanya kegiatan live Konferensinya saja. Sedangkan acara lainnya, tetap masih bisa diakses hingga penghujung tahun pada 31 Desember 2021 nanti Waaah, bisa jadi acara liburan edukatif dan inspiratif, ya.
Kita simak saja yuk, jadwal dari rangkaian kegiatan di Konferensi Ibu Pembaharu. Jangan lupa tandai kalender dan pasang alarm pengingat ya. Supaya tidak terlewat mengikuti acara yang super keren ini.
Dan ini barisan para narasumber yang akan mengisi acara Konferensi Ibu Pembaharu.
Konferensi Ibu Pembaharu, Konferensi Online Rasa Offline | Bunda AlifAdhaDecember 18, 2021 at 01218202112Asia/Jakarta3342pm
[…] December 17, 2021 […]
Acara di Hari Pertama Konferensi Ibu Pembaharu | Bunda AlifAdhaDecember 19, 2021 at 01219202112Asia/Jakarta5815pm
[…] Yuk, Bergabung dalam Keseruan Konferensi Ibu Pembaharu […]